Bogor, 27 Juli 2024 – Ma’had Sabilul Qur’an (MSQ) bekerja sama dengan Yayasan Amaliah Astra dan Rohis Assabab – Astra Tech sukses menggelar Lomba Online Nasional Tahfidz Al-Qur’an 5 Juz. Lomba yang diadakan secara daring ini menarik perhatian para pelajar SD dan SMP putra dan putri dari seluruh Indonesia.
Kategori lomba terbagi dalam 5 Juz (Juz 30, 29, 28, 27, 26), dengan penilaian berdasarkan kelancaran hafalan (mutqin), kesesuaian bacaan dengan kaidah tajwid, dan keindahan bacaan. Tujuan utama lomba ini adalah untuk menginspirasi generasi muda agar lebih mencintai dan menghafal Al-Qur’an.
Acara ini mendapatkan sambutan hangat dari berbagai kalangan, terutama para orang tua yang sangat antusias melihat anak-anak mereka berpartisipasi dalam kegiatan positif ini. Hadiah uang pembinaan yang disediakan cukup menggiurkan. Juara pertama mendapatkan Rp. 6.000.000, juara kedua Rp. 4.500.000, juara ketiga Rp. 3.500.000, dan juara harapan 1-3 masing-masing mendapatkan Rp. 2.000.000.
Para pemenang diumumkan setelah melalui seleksi ketat oleh dewan juri yang terdiri dari para pengurus pondok tahfizh dari MSQ, serta beberapa alumni Islamic Center Wadi Mubarak Bogor yang kini bertugas di Ma’had Sulthon Al-Islamiy dan Ma’had Imtiaz Sukabumi. Dewan juri ini memastikan bahwa penilaian dilakukan dengan objektif dan adil.
Ust. Ubaidillah, selaku Panitia Pelaksana Lomba, menambahkan, “Ini adalah upaya membumikan Al-Qur’an dan mengapresiasi para pelajar yang telah giat menghafalkan Al-Qur’an. Kami sangat bangga dengan semangat dan dedikasi para peserta.”
Dengan suksesnya penyelenggaraan lomba ini, Ma’had Sabilul Qur’an dan Yayasan Amaliah Astra berharap dapat terus menyelenggarakan kegiatan serupa di masa mendatang untuk terus membina dan meningkatkan kualitas hafalan para pelajar di seluruh Indonesia.