Cibinong, Bogor — Ma’had Sabilul Qur’an (MSQ), lembaga pendidikan berbasis Al-Qur’an yang terletak di Cibinong, Bogor, kembali menunjukkan komitmennya dalam menghadirkan layanan pendidikan yang menyeluruh dengan meluncurkan Program Halaqoh Al-Qur’an untuk wali santri. Program ini merupakan inisiatif terbaru MSQ yang bertujuan mempererat sinergi antara santri dan orang tua serta membangun keluarga Qur’ani yang kokoh.
Pada acara Kajian Bulanan dan Peluncuran Program Halaqoh Al-Qur’an Wali Santri MSQ, Jumat (6/9), hadir Assoc. Prof. Dr. H. Akhmad Alim, Lc., M.A., sebagai narasumber utama yang menyampaikan kajian tentang Akhlak Hamalatul Qur’an. Dalam kajiannya, beliau mengajak para peserta untuk memperdalam nilai-nilai Al-Qur’an yang menjadi panduan akhlak mulia dalam kehidupan sehari-hari.
Menurut Ust. Ubaidillah, Mudir MSQ, program ini diadakan sebagai sarana belajar bersama, tidak hanya untuk para santri, tetapi juga untuk wali santri dan masyarakat umum. “Program ini adalah wujud nyata komitmen MSQ dalam memberikan layanan pendidikan yang menyeluruh,” ujarnya.
Peluncuran Program Halaqoh Al-Qur’an Wali Santri ini juga menjadi langkah nyata untuk memperkuat peran orang tua dalam mendampingi pendidikan anak-anak mereka. Ust. Agus Fadlila Sandi, S.H., M.Ag., Kepala Bagian Pendidikan dan Kurikulum MSQ, menjelaskan bahwa program ini bertujuan untuk menciptakan sinergi dan keselarasan antara santri dan wali santri. “Kami berharap, dengan adanya program ini, akan tercipta frekuensi yang sama antara anak-anak dan orang tua dalam mempelajari Al-Qur’an, sehingga keluarga Qur’ani bisa terwujud,” ungkapnya.
MSQ terus berupaya untuk memberikan layanan pendidikan yang profesional dan menyeluruh, tidak hanya bagi para santri, tetapi juga bagi orang tua mereka. Dengan adanya Program Halaqoh Al-Qur’an ini, diharapkan mampu memberikan manfaat luas bagi semua pihak yang terlibat, serta memperkuat hubungan antara keluarga dan lembaga pendidikan dalam menciptakan generasi Qur’ani yang tangguh.
Untuk informasi lebih lanjut dan pendaftaran, kunjungi situs resmi MSQ di https://msq.or.id/psb dan hubungi nomor Admin MSQ 0888 2780 278