PENDAFTARAN SANTRI BARU
MA'HAD SABILUL QURAN ( MSQ )
TAHUN PELAJARAN 2024/2025
Selayang Pandang
Dalam upaya merealisasikan tujuan pendidikan Nasional yang tercantum dalam pembukaan Undang Undang Dasar 1945 diperlukan sebuah upaya konseptual, terarah, dan terpadu, yang dilandasi dengan semangat kebangsaan dan keikhlasan kepada Allah. Upaya tersebut harus berjalan dalam koridor tujuan pendidikan Nasional dalam arti vertikal maupun horizontal.
Pada dasarnya pendidikan merupakan suatu upaya yang secara sadar dilakukan untuk mengembangkan potensi manusia sehingga ia mampu mengaktualisasikan keberadaan dirinya sebagai seorang kholifah di bumi ini dengan penuh rasa tanggung jawab. Kehadiran pendidikan merupakan sebuah amanah yang menjadi tanggung jawab semua kalangan, baik tua maupun muda, pemerintah ataupun masyarakat. Atas dasar hal tesebut kami mencoba mengambil peran dalam sebuah wadah kecil Ma’had Sabilul Quran dan berharap mampu memberikan manfaat sebanyak banyaknya kepada bangsa dan negara.
Ma’had Sabilul Quran ( MSQ ) berdiri pada tahun 2021 dengan konsentrasi pendidikan tahfidzul quran dibawah naungan langsung Islamic Center Wadi Mubarak. Selain pendidikan tahfidz MSQ juga menyelenggarakan program pendidikan formal dengan sistem sekolah terbuka yang saat berkerja sama dengan lembaga lain di Kab Bogor. Hal ini dilakukan agar para santri cerdas secara imtaq dan imtek dan membantu memenuhi program pemerintah 9 tahun wajib belajar.
VISI MISI MAH’AD SABILUL QURAN
- Terselenggaranya kegiatan pendidikan Al-Qur’an, pendidikan agama, dan pendidikan formal dengan sistem sekolah terbuka yang sesuai dengan standar pendidikan nasional Indonesia untuk sekolah menengah pertama.
- Terciptanya lulusan yang menguasai pendidikan Al-Qur’an, bahasa Arab, Ulumus Syar’iyyah dasar, dan sains serta terbentuknya ahlak yang baik dan pemahaman yang sesuai dengan pemahaman salafus sholeh
- Al Quran Sebagai Pondasi Ilmu Pengetahuan
- Akhlak Karimah Bentuk Dari Berkeperibadian Islam
- Pendalaman Tsaqafah Islamiyah
- Implementasi prorgram wajib belajar 9 tahun sesuai dengan amanat UUD 1945
Kurikulum MSQ Disusun Sesuai Dengan Standar Kurikulum Islamic Center Wadi Mubarak. Ingin Tau Apa Yang Dipelajari Santri Selama 3 Tahun Masa Pendidikan ? KLIK DISINI
Tenaga Pengajar Ma'had Sabilul Qur'an
Tim pengajar di lingkungan Ma’had Sabilul Qur’an merupakan alumni Islamic Center Wadi Mubarak, Alumni Pondok Pesantren Dan Lulusan Universitas Baik Dalam Dan Luar Negri. Beberapa pengajar telah mewarisi sanad bacaan yang bersambung kepada Baginda Muhammad shollallahu alaihi wa sallam. Para pengajar halaqah di Ma’had Sabilul Qur’an adalah seorang hafidz 30 juz serta mewarisi sanad Matan Tuhfatul Athfal dan Jazariyyah
Syarat Pendaftaran
- Laki laki Usia Maksimal 14 tahun minimal 12 tahun
- Lulus SD/MI/Kesetaraan Paket A dibuktikan SKL atau ijazah
- Sehat jasmani dan rohani
- Mengisi pendaftaran secara online
- Membayar uang pendaftaran sebesar Rp. 100.000 ke BSI 1305550532 An PSMB ISLAMIC CENTER WADI MUBAROK
- Melengkapi berkas berkas yang dibutuhkan saat mengisi formulir pendaftaran
- Siap mengikuti semua tata tertib yang berlaku di Ma’had Sabilul Quran
Waktu Pendaftaran
- Gelombang Pertama : 05 September 2023 – 30 November 2023
- Gelombang Kedua : 01 Januari 2024 – 31 Mei 2024